Baca juga : Mengenal B2B Procurement Software Indonesia
E-Procurement dapat Menghemat Tenaga dan Waktu
Sistem dan teknologi yang digunakan untuk melakukan kegiatan pengadaan barang dan jasa membuat proses yang panjang dan rumit menjadi lebih sederhana serta lebih cepat dan mudah dilakukan. Hal ini dapat terjadi dengan penggunaan B2B procurement software Indonesiadalam kegiatan pengadaan (procurement). Untuk melakukan kegiatan e-procurement tersebut, tahapan atau langkah yang dibutuhkan tetap banyak, mulai dari proses identifikasi atau mengenali barang dan jasa yang dibutuhkan oleh perusahaan hingga proses pembayaran. Di antara tahapan awal dan akhir e-procurement tersebut, terdapat banyak tahapan lain yang rumit. Contohnya adalah mencari vendor atau supplier yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Jika dilakukan secara manual, pencarian vendor atau supplier ini dapat memakan waktu satu hari. Namun, dengan menggunakan software e-procurement, tahapan ini dapat dilakukan dengan lebih cepat. Contoh lainnya adalah membandingkan harga dari beberapa vendor yang membutuhkan waktu setidaknya 1 – 2 hari apabila dilakukan secara manual. Namun, jika menggunakan software e-procurement dapat menyederhanakan dan mempermudah tahapan ini. Pasalnya, perusahaan tidak perlu melakukan perhitungan manual untuk mengetahui harga vendor. Dengan bantuan teknologi, harga vendor sudah dihitung secara otomatis.
Kesimpulannya, pengadaan barang dan jasa secara elektronik menggunakan B2B procurement software Indonesia dapat membuat proses pengadaan menjadi lebih efisien baik dari segi tenaga maupun waktu. Dengan begitu, tenaga dan waktu karyawan dapat dialihkan untuk melakukan hal-hal lain yang lebih penting sehingga produktivitas perusahaan dapat meningkat.
Comments
Post a Comment