Setiap tahun umat muslim sedunia merayakan hari besar keagamaan, yaitu Idul Adha. Salah satu ritual yang dilakukan di hari tersebut adalah menyembelih hewan kurban dan kemudian mendistribusikannya pada masyarakat sekitar. Ibadah kurban ini merupakan momentum untuk memperingati kisah Nabi Ibrahim yang diutus untuk mengurbankan putranya sendiri demi membuktikan kecintaannya kepada Allah SWT. Makna yang terkandung di dalamnya adalah upaya untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta, sekaligus berbagi kebahagiaan pada sesama manusia.
Ritual sakral ini sangatlah menarik, karena mampu memunculkan sebuah peluang bisnis. Kebutuhan akan hewan kurban menjadi penting, sehingga menghidupkan bisnis jual beli hewan ternak untuk kurban. Tak heran saat menjelang hari raya itu tiba, banyak pedagang hewan kurban yang siap menjajakan dagangannya. Baik para pedagang di pasar-pasar hewan, maupun para pedagang dadakan yang memanfaatkan peluang untuk mendapatkan keuntungan dari berjualan hewan kurban. Termasuk pula tempat jual hewan kurban online yang saat ini cukup banyak pula peminatnya. Hanya sayangnya, tak semua orang mampu mempersiapkan diri untuk melaksanakan kurban, terutama dalam hal dana. Sehingga terkadang kurban menjadi terasa berat.
Hal inilah yang menjadi perhatian bagi Akadbaiq. Sebagai salah satu situs penyelenggara jual hewan kurban online, tentu merasa perlu untuk menarik konsumen dengan fitur yang menarik dan membawa manfaat. Selain legalitas usaha untuk meyakinkan calon konsumen, demikian pula sistem dan prosedur kurban yang sesuai syariat, perlu sebuah fitur andalan yang akan menumbuhkan minat untuk menggunakannya. Fitur yang dimaksud adalah sistem tabungan kurban, dimana konsumen dimungkinkan untuk merencanakan sendiri ibadah kurban yang akan dilaksanakannya.
Terdapat beberapa paket hewan kurban berdasar grade berikut harganya. Dengan sistem tabungan, harga hewan kurban pun bisa diangsur hingga beberapa kali. Maka konsumen bisa memilih paket sesuai keinginan dan kemampuan finansial yang dimilikinya. Dan konsumen tak perlu khawatir dalam hal kemudahan pembayaran, sebab Akadbaiq sudah bekerja sama dengan beberapa bank dan lembaga keuangan lainnya. Cara ini tentu menjadi solusi bagi konsumen, sehingga ibadah kurban menjadi terasa lebih ringan untuk dilaksanakan.
Comments
Post a Comment